Halo sobat pada artikel Cara Mudah Cari Lowongan Kerja Untuk Lulusan SMA/SMK ini tujuannya adalah saya memberikan tips untuk teman-teman yang ingin cari kerja yang mungkin saja berguna untuk para teman-teman yang fresh graduate yang sudah berpengalaman.

Sebetulnya mencari kerja ini memang susah susah gampang meski sudah banyak yang menshare ataupun yang infonya baik di sosial media ataupun lewat pamflet serta email.
Nah pada artikel cara gampang mencari kerja ini saya akan menjelaskan secara singkat tips dan triknya untuk para pencari kerja bagi yang baru lulus sekolah.

Cara Mudah Cari Lowongan Kerja Untuk Lulusan SMA/SMK

Berikut adalah beberapa Tips dan Trik untuk Lulusan Baru yang Ingin Cari Kerja

1. Manfaatkan Website Lowongan Kerja
Manfaatkan situs lowongan kerja tentu saja selain menghemat waktu kita juga menghemat biaya tanpa harus keluar mengunjungi tempat yang akan kita kunjungi untuk melamar pekerjaan.
Untuk lebih jelasnya baca pada artikel berikut,
2. Datang Ke Jobfair / Acara Lowongan Kerja
Setelah kita melamar via online tentu saja ada saatnya kita juga melamar dengan cara offline yaitu melamar langsung ke perusahaan, ets tapi tenang dulu ini bukan kita melamar langsung datang ke kantornya, tetapi dengan memanfaatkan jobfair atau acara yang biasa banyak perusahaan membuka lowongan pekerjaan untuk beberapa posisi, biasanya acara ini dilakukan di mall mall maupun tempat-tempat yang ramai.

3. Gabung / Follow Grup Lowongan Kerja di Media Sosial
Ini salah satu yang wajib para pencari kerja lakukan, yaitu mengikuti dan bergabung grup loker loker, selain mudah mendapatkan info loker, gabung grup lowongan kerja tentu saja, akan mendapatkan teman baru yang biasanya juga akan saling berbagi informasi lowongan kerja terbaru yang bisa kita dapatkan.

4. Hunting Tempat Lowongan Kerja
Hunting tempat lowongan kerja ini maksudnya adalah setelah kita mendapatkan info lowongan kerja di website, lalu kita datangi tempat lowongan tersebut, misal kita langsung memberikan resume lamaran kita, karena biasanya yang memberikan dokumen langsung seperti lebih diutamakan ketimbang yang melamar online.

Baca Juga : Ciri-Ciri Lowongan Kerja yang Tidak Aman

5. Lowongan Kerja Abadi

Maksud lowongan kerja abadi disini bukan berarti anda akan kerja terus disini , tetapi adalah lowongan kerja perusahaan yang biasanya memang selalu membutuhkan staff/karyawan baru, kenapa saya cantumkan lowongan ini disini, karena beberapa teman saya sudah banyak yang mencoba lowongan ini dan rata rata berhasil, bahkan bisa melanjutkan kuliah sambil bekerja, dan mendapatkan pekerjaan yang lebih baik, saya contohkan beberapa lowongan kerja abadi disini adalah lowongan di bisnis retail seperti (A*F*mart, I*D*mar) lalu ada juga lowongan kerja di perusahaan jasa parkir, lalu ada juga perusahaan makanan cepat saji, perusahaan seperti rata rata membutuhkan staff yang memang lulusan SMA/SMK.



Itu tadi artikel Cara Mudah Cari Lowongan Kerja Untuk Lulusan SMA/SMK, semoga dapat bermanfaat.